Jumat, 26 Agustus 2016

Spesifikasi New BeAT eSP

Spesifikasi New BeAT eSP
Mesin :
Tipe Mesin : 4 Langkah, SOHC dengan Pendinginan Udara, eSP
Diameter x Langkah : 50x55,1 mm
Volume Langkah : 108,2cc
Perbandingan Kompresi : 9,5:1
Daya Maksimum : 6,38kW (8,68 PS)/7,000 rpm
Torsi Maksimum : 9,01N.m (0,92kgf.m)/6.500rpm
Kopling : Otomatis, Sentrifugal, Tipe Kering
Starter : ACG Starter, Pedal & Elektrik
Busi : NGK MR9C-9N/DENSO U27EPR9-N9
Sistem Bahan Bakar : Injeksi (PGM-FI)
Transmisi : Otomatis, V-Matic
Sistem Pengapian : Full Transisterized, Baterai

RANGKA DAN KAKI-KAKI
Tipe Rangka : Tulang Punggung
Tipe Suspensi Depan : Teleskopik
Tipe Suspensi Belakang : Lengan Ayun dengan Peredam Kejut Tunggal
Ukuran Ban Depan : 80/90-14M/C40P-Tubeless
Ukuran Ban Belakang : 90/90-14M/C46P-Tubeless
Rem Depan : Cakram Hidrolik dengan Piston Tunggal
Rem Belakang : Tromol
Sistem Pengereman : Standar (Tipe CW) , Combi Brake System (Tipe CBS dan CBS-ISS)

DIMENSI DAN BERAT
Panjang x Lebar x Tinggi : 1.856x666x1.068mm
Jarak Sumbu Roda : 1.256 mm
Jarak Terendah ke Tanah : 146mm
Berat Kosong : 92 kg (Tipe CW), 93 kg (Tipe CBS, dan CBS-ISS)
Tinggi Tempat Duduk : 740 mm

KAPASITAS
Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 4,0 Liter
Kapaitas Minyak Pelumas : 0,7 Liter pada Penggantian Periodik
Kelistrikan : Baterai 12V-3Ah, Tipe MF (Tipe CW dan CBS), Baterai 12V-5Ah Tipe MF(Tipe CBS-ISS)





Rabu, 24 Agustus 2016

New BeAT eSP

Striping warna Honda New BeAT eSP terbaru 

Tipe CW series 



Tipe CBS Series





Tipe CBS-ISS Series 




Senin, 22 Agustus 2016

SOBO KAMPUNG

Event Sobo Kampung kali ini with All team Pak Didik ^_^ 
13 Agustus 2016
Dusun Kajang Desa Kepuhkajang
Perak
 Jombang 





















Sabtu, 20 Agustus 2016

AHM RILIS ALL NEW HONDA BEAT ESP DENGAN DESAIN DAN FITUR BARU






PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan All New Honda Beat eSP dengan desain baru dan sharp-compact dan fitur baru yang membuatnya semakin menyenangkan dikendarai sesuai dengan tren dan gaya remaja masa kini. Pe;uncuran produk ini dilakukan secara serentak di 26 kota diseluruh Indonesia.

Peluncuran All New Honda Beat eSP kali ini sangat istimewa karena dilakukan secara simultan di seluruh negeri. Untuk mewujudkannya, kehadiran model baru Honda ini di seluruh nusantara, sinergi kuat telah dilakukan AHM. Tim engineer menyiapkan 5 lini produksi dalam waktu dekat untuk menghadirkan model baru ini. Sementara itu, tim logistik mengirimkan ke 26 kota sebelum peluncurannya. Dilanjutkan oleh jaringan pemasaran Honda untuk memperkenalkan All New Honda Beat eSP ke konsumen di seluruh penjuru Tanah Air yang akan dimulai sejak minggu depan.

KONSEP PRODUK

          All New Honda BEAT eSP dikembangkan dengan konsep ‘Pas’ dengan 3 kata kunci :
1.    Ukurannya Pas, ukuran yang ramping dan compact, sehingga mudah dikendalikan dan digunakan.
2.    Gayanya Pas, dengan mengusung Wedge shape (bentuk yang meruncing) terbaru untuk memberikan styling yang melebihi harapan para konsumen.
3.    Fiturnya Pas, motor ini dilengkapi dengan performa dan fitur yang unggul, seperti U-Box yang besar dengan ukuran yang memadai untuk kemudahan pemakaian konsumen, irit bahan bakar yang mewujudkan dari pemanfaatan teknologi.
Harga terbaik dengan berbagai added value yang sudah ada sebelumnya juga tetap dipertahankan.

STYLING

            Sesuai dengan konsep stying yakni lincah dan dinamis dengan siluet yang menghadirkan kesan modern, siluet yang canggih, hidup(lively) dan  cepat. Desain sisi muka dengan desain garis tajam agresif dan lampu sein semakin memperkuat tampilannya. Penyematan LCD di speedometer menghadirkan kesan yang mewah dan sekarang dilengkapi dengan fitur baru ECO Indicator. Velg dengan desain baru yang kuat dan ringan semakin menghadirkan kemudahan pengendalian. Sisi belakang semakin ramping dengan desain tajam, yang menjadi ciri khusus dari tampilan baru Honda BEAT.

ENGINE & ECO INDICATOR

            All New Honda Beat eSP hadir mengusung mesin 110cc berpendingin udara Enhanced Smart Power (eSP) yang terbukti menghasilkan performa tinggi dan irit bahan bakar terbaik dikelasnya. Dan model terbaru kali ini memperkenalkan ECO Indicator yang akan menampilkan berkendara secara irit. Saat berkendara dengan irit, ECO Indicator berwarna hijau ini akan menyala di panel meter dengan 3 pola untuk menunjukkan berkendara yang irit termasuk saat laampu dalam kondisi off.

FRAME

            ALL New Honda Beat eSP menghadirkan desain baru dengan frame terbaru yang lebih ringan untuk memberikan kemudahan saat berkendara secara cepat dan ringan. Kapasitas fuel tank lebih besar hingga 4 liter mampu menghadirkan kemampuan jelajah lebih jauh hingga 236 km setelah dilakukan pengisian bahan bakar secara penuh. Untuk menghadirkan kondisi berkendara lebih ringan dan jarak pandang pengendara, dilakukan penyesuaian posisi stang yang lebih rendah ke arah depan untuk menghadirkan posisi berkendara terbaik. Jarak terendah motor ke tanah (ground clearance) terbaik di kelasnya dan pengunaan ban tubeless sehingga lebih tahan kebocoran.

            AHM telah menyiapkan Honda Genuine Accessories (HGA) untuk memenuhi kebutuhan berbagai gaya remaja melalui 2 pilihan warna Winning Red dan Grey Matte yang dijual secara paket dan eceran. HGA dan Apparel Honda tersedia di seluruh jaringan Honda sejak bulan Agustus 2016.

            All New Beat eSP hadir dengan dua pilihan tema dengan 8 varian warna yang berbeda di setiap tipe yang dapat dipilih sesuasi dengan gaya remaja terkini yakni tema sport aktif untuk tipe CW dan CBS. Tipe CW dengan pilihan warna Hard Rock Black & Dance White sipasarkan dengan harga (OTR DKI Jakarta) Rp 14.700.000,- . Tipe CBS hadir dengan warna Garage Black, Techno Blue White & Funky Red White dipasarkan dengan harga Rp 14.900.000,- (OTR). Sementara itu tipe CBS-ISS dengan tema sporty dinamis hadir warna Electro Blue White, Soul Red White & Fusion Magenta Black dipasarkan dengan harga Rp 15.400.000,- (OTR). Honda Beat series ditargetkan terjual 170.000 unit setiap bulan dan model ini sudah tersedia di jaringan Honda pada bulan Agustus 2016.


Selasa, 09 Agustus 2016

New Sonic 150R

Aksi Tanpa Batas New Sonic 150R
Desain keren untuk segala aksi 
Desain ramping, speedy serta dimensi kompak dengan fitur canggih berbalut striping sporty, makin menampilkan jati dirimu sebagai petarung jalanan dan pusat perhatian 

Rabu, 03 Agustus 2016